INDAHNYA PANTAI AIR MATA PERMAI


Banyak beberapa objek wisata pantai yang bisa kita temui dan kita nikmati yaitu hasil dari fenomena alam yg terdapat di Ketapang, Kalimantan Barat. Salah satunya Pantai Air Mata Permai atau biasa dikenal oleh masyarakat sekitar ketapang dengan sebutan Pantai "Aik Mati". Pantai ini memiliki aliran sungai yang pendek yaitu berkisar sekitar 2 km saja dibanding dengan pantai lainnya hingga disebut Pantai Aik Mati, yaitu yang berarti putusnya aliran sungai (mati).

LOKASI
Pantai Air Mati yang sepi pengunjung ini bisa kita nikmati dengan jarak kurang lebih 10 km dari pusat kota Ketapang, yaitu terletak di desa Sungai Awan kanan, Kecamatan.Muara Pawan. Untuk menuju ke pantai tersebut kita bisa menggunakan kendaraan beroda dua atau beroda empat dalam waktu sekitar 15 menit.

FASILITAS DAN KEINDAHAN
Saat masuk kawasan pantai Air Mata Permai kita sudah bisa nikmati betapa indahnya panorama pantai yang di kelilingi beberapa pohon bakau yg berdiri kokoh dengan udara yang sejuk dan alami serta pamtai yang masih terjaga keasliannya juga kebersihannya. Pantai Air Mata Permai memiliki hutan mangrove, hutan yang ditumbuhi berbagai jenis pohon seperti bakau yang berfungsi untuk mencegah erosi air pantai dan menjadi habitat hewan di kawasan pantai, seperti: monyet, kerak, bekantan, tupai, ular, dan hewan lainnya. 

Selain tumbuhan bakau, hutan mangrove di pantai Air Mata Permai ini juga ditumbuhi oleh nipah, nyuruh, nyirih, tancang, bogem dan api api. Dan di kawasan ini juga menjadi tempat mata pencaharian nelayan, dengan aktifitas dan budaya yang mereka lakukan seperti budaya "bekaluk". Di sini pengunjung juga dapat melakukan berbagai aktifitas lainnya seperti olahraga pantai, camping, out bound dan menyaksikan matahari terbenam.

Namun yang lebih istimewa di kawasan pantai air mata permai ini terdapat habitat 27  jenis burung spesies endemik yaitu di antara lain nya  jenis burung butorides satriatus, haliastur indus, haliaetus leucogaster, numenius arquata, numenius phaeopus, tringa cinereus, tringa hypoleucos, streptopelia chinensis, pelargopsis capensis dan lain-lain. Selain jenis-jenis burung tersebut, terkadang juga disinggahi burung luar negeri yang sengaja singgah untuk mencari makanan karna kawasan habitat aslinya sedang mengalami musim dingin.

Pantai Air Mata Permai ini dulunya sering kali digunakan sebagai tempat ajang balapan motor grass track, dan juga menjadi tempat kebumian perkemahan pramuka. Namun sekarang pantai Air Mata Permai lebih identik sebagai tempat wisata pengamatan burung atau biasa disebut "bird watching" yang menjadi salah satu jenis wisata pendidikan lingkungan yang sangat diminati oleh mancanegara. 
Untuk menyaksikan burung-burung ini bisa hanya dengan menggunakan mata telanjang atau menggunakan teropong, maka tak heran para turis yg berkunjung ke pantai ini membawa teropong guna untuk menyaksikan keindahan kawasan pantai.

sumber:http://riashafarinamarwah.blogspot.co.id/2013/04/pantai-air-mata-permai-kalimantan-barat.html

Komentar